Cianjur – ertigaclubindonesia.org. 27 November 2022. ERCI Chapter Sukabumi Raya melaksanakan penyaluran Donasi untuk korban Gempa Cianjur – Sukabumi untuk Daerah Lupitan -Sindang laya, Cicurug Warungkindang, posko resque SMA Negeri 2 Cianjur, Ciherang Cugenang Cianjur. Penyaluran donasi ini merupakan hasil pengumpulan donasi dari beberapa Chapter yakni Chapter Sukabumi Raya, Chapter Sercipara, Chapter AG raya, Chapter Tanggerang, , Chapter Jakarta, Chapter Pekan Baru Raya, Chapter Kalimantan Timur, Chapter Parembo, Chapter Pantura K serta dari Pengurus Pusat ERCI.
Ketua Umum Ertiga Club Indonesia om Triwin menghimbau kepada Seluruh Chapter dari Aceh sampai Papua untuk dapat membantu saudara-saudara kita yang terdampak Gempa Cianjur dan sekitarnya melalui ERCI Chapter Sukabumi Raya, dan mengucapkan terima kasih kepada Chapter-Chapter yang telah melakukan donasi kepada para warga yang terdampak gempa. “Semoga amal baik rekan-rekan Chapter dapat digantikan yang lebih dari Allah SWT. Aamiin..” ungkap om Triwin.
Om Deny Igor selaku Ketua ERCI Chapter Sukabumi Raya mengungkapkan kesedihan yang mendalam atas musibah yang terjadi. “waktu kami melihat langsung lokasi gempa, kami sangat sedih atas apa yang terjadi. Semoga warga yang terdampak gempa ini diberi kekuatan oleh Allah SWT dalam menghadapi musibah ini” ungkap om Igor. Adapun penyaluran donasi yang dilakukan berupa beras, minyak goreng, mie instan, minuman kemasan, popok bayi, terpal dan barang-barang kebutuhan sehari-hari lainnya.