Kamis, 26 Mei 2022. ERCI Chapter Bangka Belitung melakukan Family Touring ke Pantai Bembang Kecamatan Jebus Kabupaten Bangka Barat. Kegiatan ini merupakan agenda rutin dan bertepatan dengan Hari Ulang Tahun yang ke-9 ERCI Chapter Bangka Belitung. Selain itu dilaksanakan juga Kegiatan Halal Bi Halal antar Member ERCI Chapter Bangka Belitung serta Perkenalan Member yang baru bergabung dalam Keluarga Besar ERCI Chapter Bangka Belitung.
Om Nurwahyudiyanto selaku Ketua ERCI Chapter Bangka Belitung berharap dengan perayaan anniversary yang ke 9 semoga kedepan ERCI Chapter Bangka Belitung terutama member-membernya tambah guyub, solid dan kompak. Kegiatan dilanjutkan dengan Halal Bi Halal dan Doa Bersama.
Kemudian dilanjutkan dengan perkenalan member baru yakni om Bunyamin dan om Bobby Santana yang berdomisili di Pangkal Pinang. Om Bobby Santana mengungkapkan alasan bergabung dengan ERCI Chapter Bangka Belitung adalah ingin menambah Saudara sesama pengguna Suzuki Ertiga, serta untuk menambah pengetahuan tentang perawatan, aksesoris dan lain-lain pada Suzuki Ertiga.
Bagi pemilik Suzuki Ertiga baik Old sampai dengan All New Ertiga yang ingin bergabung dengan ERCI Chapter Bangka Belitung dapat menghubungi Suzuki Jagorawi Motor Bangka Belitung, atau melalui Media Sosial Instagram @ercibabelchapter, Facebook Page @ERCIChapterBangkaBelitung, dan WhatsApp ke Nomor 0823-6770-0545 atau ke Nomor 0852-6789-8456.
